ASK
ME

REGISTER
NOW

PROGRAM STUDI

DOKTOR PSIKOLOGI

MENGAPA BELAJAR DOKTOR PSIKOLOGI DI
UNIKA ATMA JAYA?

          • Dosen yang berkualitas dengan kepakaran yang diakui baik secara nasional maupun internasional
          • Suasana akademis yang terbangun sangat baik
          • Jejaring dalam dan luar negeri yang luas
          • Menggunakan akses teknologi terkini dan terus dikembangkan
          • Akses belajar yang luas (>50% dalam blended learning) 

MATA KULIAH
Manusia dalam Psikologi
Ilmu, Etika dan Nilai-Nilai Kemanusiaan
Proposal Disertasi
PROSPEK KARIR
"Apabila kamu Lulusan S3 Psikologi kamu akan memiliki banyak kesempatan atau jenjang karir yang semakin luas. "
Beberapa pilihan karir yang dapat diambil, sebagai berikut:

1. Akademisi/ilmuwan 
2. Peneliti 
3. Konsultan 
TENTANG PRODI DOKTOR PSIKOLOGI PROFESI
Area riset yang menjadi fokus dari program studi Doktor Psikologi Atma Jaya sangat kental dengan perspektif konteks sosial budaya Indonesia. Penekanan pada pengenalan komprehensif mengenai perilaku manusia Indonesia merupakan keunggulan kompetitif prodi secara nasional dan internasional. Area riset yang ditawarkan antara lain sebagai berikut: 
Psikologi Sosial Budaya (Identitas Nasional) 
Topik-topik yang masuk dalam area penelitian ini antara lain, resiliensi keluarga dan perlindungan anak, budaya dan kepemimpinan, keberagaman budaya dalam organisasi, resolusi konflik dalam tataran mikro maupun meso, perilaku kewirausahaan, identitas dan kohensi sosial. 
Tema-tema SDGs (Manusia dan Pembangunan) 
Topik-topik yang masuk dalam area ini antara lain, psikologi dan kebijakan publik, kualitas hidup, stigma diskriminasi dan marjinalisasi, resoulsi konflik, Hak Asasi Manusia, akses untuk keadilan, dan berbagai bentuk intervensi untuk pemberdayaan masyarakat. 
 
Visi

"Menjadi Program Doktor rujukan nasional pada tahun 2027 dalam pengembangan keilmuan Psikologi dengan pendekatan inter, multi- dan transdisiplin serta berorientasi pada masyarakat Indonesia dan dunia yang beragam, setara, dan inklusif."

Misi

• Menyelenggarakan pendidikan Program Doktor Psikologi dengan pendekatan kontekstual secara inter, multi-, dan transdisiplin untuk menghasilkan lulusan yang memiliki sikap kesetaraan dalam kemanusiaan sejalan dengan perkembangan IPTEK dalam suasana kebebasan dan etika akademik
• Melakukan penelitian lanjutan dengan metode yang tepat sesuai dengan sistim makna dan kebutuhan masyarakat Indonesia dan dunia akan keberagaman, kesetaraan dan inklusi serta mempublikasikannya
• Mendarmabaktikan keterampilan menerapkan Psikologi demi pemberdayaan kualitas sumber daya manusia dan peningkatan kesejahteraan psikologis masyarakat Indonesia dan dunia
• Mengelola program studi secara kredibel, akuntabel, transparan, adil dan bertanggungjawab sebagai sarana penjaminan mutu demi pengembangan suasana akademik bagi terlaksanakanya Tri dharma Perguruan Tinggi secara efektif dan efisien
• Mengembangkan jejaring internasional untuk mendukung reputasi akademik dalam bidang pendidikan, penelitian, maupun pengabdian masyarakat sebagai bagian dari aktivitas masyarakat ilmiah dunia.

Tujuan
Menghasilkan lulusan yang dapat berkarir sebagai ilmuwan psikologi dan peneliti yang memiliki karakteristik berikut:
• Mampu mengembangkan ilmu psikologi sebagai bagian penting dalam ilmu pengetahuan dengan melaksanakan penelitian mandiri yang berorientasi ke masa depan dan menerapkannya di masyarakat yang majemuk. [Akademik] 
• Menjunjung tinggi pengakuan akan kesetaraan manusia, memiliki etika akademik, semangat kolegialitas dan pengakuan hak kekayaan intelektual bagi kemaslahatan umat manusia dan kualitas kehidupan bangsa Indonesia. [Profesional] 
• Mampu memecahkan masalah dalam konteks masyarakat lokal maupun global yang terus berubah dengan rekomendasi dari perspektif psikologi untuk mengembangkan kebijakan publik dengan pendekatan lintas bidang ilmu. [Sosial] 


"Creating Diverse-Equitable-Inclusive experts!"
FASILITAS
Perpustakaan
PENGUMUMAN
TESTIMONI