ASK
ME

REGISTER
NOW

Unika Atma Jaya Wujudkan Nilai Peduli Lewat Sunat Massal untuk Keluarga Kurang Mampu dalam Euforia Lustrum ke-13

7/11/2025 12:00:00 AM



Jakarta – Universitas Katolik Indonesia (Unika) Atma Jaya bekerja sama dengan Rumah Sakit (RS) Atma Jaya menyelenggarakan acara Sunat Massal sebagai bagian dari rangkaian acara Lustrum ke-13 Unika Atma Jaya. Sunat massal ini dilaksanakan bersamaan dengan momentum HUT ke-49 RS Atma Jaya yang mengusung tema "Bertransformasi" pada Minggu (29/6/25) di RS Atma Jaya.

 

Sunat massal menjadi bentuk kontribusi nyata Unika Atma Jaya dalam membantu dan memberikan dampak pada lingkungan dan masyarakat. Dengan bekerja sama dengan RS Atma Jaya, Unika Atma Jaya berhasil menerima 60 peserta dari kalangan kurang mampu untuk mendapatkan tindakan sunat secara gratis. Kerja sama ini diwujudkan dengan tindakan medis yang dilakukan oleh dosen dan dokter Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) dari Unika Atma Jaya bersama tim RS Atma Jaya.

 

Pemilihan kegiatan sunat massal ini dilatarbelakangi kepedulian Unika Atma Jaya terhadap banyaknya keluarga yang kurang mampu untuk menanggung biaya sunat, terlebih lagi dengan teknologi laser. Kepedulian ini juga muncul karena selain dari sisi agama sunat juga penting untuk kesehatan serta mencegah risiko yang dapat membahayakan kesehatan.




“Dengan kegiatan ini, kita berharap dapat berkontribusi kepada negara dan masyarakat sesuai dengan budaya Atma Jaya, yaitu peduli. Inilah yang bisa kita lakukan bersama-sama dalam satu wadah yaitu Yayasan Atma Jaya,” ujar Dr. Yohanes Gunawan, MARS., M.M. selaku ketua acara HUT RS Atma Jaya.

 

Sebagian besar peserta merupakan anak-anak dari keluarga kurang mampu yang didatangkan melalui RW dan gereja setempat. Bapak Ahmad, salah satu orang tua dari peserta sunat massal menyampaikan rasa syukurnya dengan diadakannya kegiatan ini.

 

“Kegiatan ini sangat membantu. Apalagi untuk keluarga yang kurang mampu, anak-anaknya jadi bisa sunat. Kan banyak yang mau sunat tapi kurang mampu, jadi kegiatan ini sangat menolong,” ucap Ahmad, salah satu orang tua peserta sunat.


 

Sebagai wujud syukur dan dukungan moral, warga RW 12 Kelurahan Penjaringan juga mengadakan Tasyakuran sunat massal pada 28 Juni 2025 bertepatan dengan HUT Kota DKI Jakarta ke-498. Acara ini bertema “Dengan Sunat Insya Allah Sehat”, dengan menggelar panggung gembira yang menampilkan berbagai seni pertunjukan dari warga setempat.

 

Acara ini menjadi bentuk rasa syukur dan kebersamaan antarwarga, sekaligus memberikan dukungan moral bagi anak-anak yang mengikuti sunat massal. Perwakilan Ketua Acara Tasyakuran menyampaikan bahwa kegiatan ini tidak hanya menjadi ruang ekspresi budaya, tetapi juga simbol persatuan.

 

“Kami ingin menjadikan momen ini sebagai bentuk syukur bersama atas terselenggaranya sunat massal, sekaligus ruang kebersamaan yang mengapresiasi semangat gotong royong warga RW 12”, ucap Perwakilan Ketua Acara Tasyakuran.

 

Melalui kegiatan sunat massal, Unika Atma Jaya menegaskan kembali komitmennya untuk peduli dan hadir bagi masyarakat dan negara. Hal ini selaras dengan salah satu nilai yang selalu ditanamkan dalam kehidupan masyarakat Unika Atma Jaya yaitu nilai KUPP, yakni nilai peduli.


 

Dengan bekerja sama dengan RS Atma Jaya, Unika Atma Jaya berhasil mewujudkan menjalankan rangkaian sunat massal. Harapannya kepedulian ini dapat terus berlanjut dan berkembang, tidak hanya terbatas pada kegiatan sunat massal tetapi juga menjangkau tindakan medis lain yang mampu memberikan bantuan dan dampak positif kepada masyarakat dan negara yang lebih luas.