ASK
ME

REGISTER
NOW

Kuliah Umum oleh Dosen Dalian Neusoft University of Information, Cina





Pada hari Senin, 21 April 2025 pkl 12.00-14.00, berlokasi di Kampus BSD, Fakultas Biosains, Teknologi, dan Inovasi mengadakan kuliah tamu dengan narasumber Dr. Rong Yidan, dosen pengembangan ekonomi sekaligus kepala International Office dari Dalian Neusoft University of Information, Cina. Topik kuliah tamu yang diberikan beliau adalah “China’s Digital Economy: Ecosystem and Global Opportunities.” Dr. Catherine Olivia Sereati, S.T., M.T. selaku dosen program studi teknik elektro sekaligus kepala program studi Magister Teknik Elektro FBTI menjadi moderator pada kuliah tamu ini. Sekitar 50 mahasiswa FBTI berkesempatan untuk dapat mengikuti perkuliahan ini dan dapat menambah pemahaman baru terkait pengembangan ekonomi digital yang sedang terjadi. Acara ini dapat terselenggara lewat kerjasama antara FBTI, International Office Unika Atma Jaya, serta Dalian Neusoft University of Information, yang diharapkan dapat meningkatkan mutu pengajaran dan penelitian di FBTI. Melalui kesempatan ini, mahasiswa FBTI juga dapat untuk mengikuti program student exchange ke Universitas di Cina.