Jumat, 23 Januari 2026, telah dilaksanakan pertemuan inisiasi Program Hibah Erasmus+ 2026 bersama Prof. Huynh Van Khang dari University of Agder, Norwegia. Pertemuan ini menjadi langkah awal penjajakan kerja sama internasional dalam pengembangan program akademik dan riset kolaboratif, khususnya dalam skema pendanaan Erasmus+ yang berfokus pada peningkatan kapasitas pendidikan tinggi dan jejaring global.
