ASK
ME

REGISTER
NOW

Meningkatkan Pengetahuan dan Kemampuan Petugas Kesehatan Unit Perdhaki Melalui Pelatihan, Hasil Studi pre-test dan post-test

1/29/2007 12:00:00 AM


Penulis/Peneliti: Lamtiur H. Tampubolon

Tahun: 1990

Awal Desember 1988, Perdhaki (Persatuan Karya Dharma Kesehatan Indonesia) dan PPA (Pusat Penelitian Atma Jaya) mengerjakan suatu proyek kerjasama yang bertujuan mengembangkan sistem Pelayanan Kesehatan Primer (PKP) di dalam unit-unit kesehatan Perdhaki. Proyek yang akan berjalan selama 3 tahun ini terdiri atas & sub-pengadaan pusat informasi PKP (PHC Information Center), penulisan manual/audio-visual (Development of Training Package), pelatihan (Training/refreshing), pelaksanaan PKP (Implementation of PHC), penelitian evaluasi dan lokakarya (workshop).

Kegiatan penelitian terdiri atas 3 tahap, yang secara keseluruhan bertujuan mengevaluasi kegiatan PKP di dalam unit-unit Perdhaki. Penelitian evaluasi tahap I berlangsung dari bulan September sampai akhir Desember 1989 di tiga wilayah Perdhaki, yaitu Jakarta, Malang dan Sulseltra (Sulawesi Selatan dan Tenggara). Penelitian evaluasi tahap II dan III akan dilakukan setelah kegiatan PKP dilaksanakan di masing-masing unit kesehatan terpilih.

Tujuan Penelitian Evaluasi: Penelitiah Evaluasi tahap I bertujuan melihat peningkatan pengetahuan dan kemampuan petugas kesehatan sebelum dan sesudah mengikuti pelatihan, melalui manual dengan topik Partisipasi/Peran Serta Masyarakat, Pendekatan Sosial, Pengenalan Masalah/Survei Mawas Diri, dan Menyusun Perencanaan. Pelatihan dimaksudkan untuk meningkatkan kemampuan petugas kesehatan dari unit Perdhaki, sehingga mereka pada akhirnya mampu menjalankan kegiatan dan mengembangkan pendekatan PKP yang khas perkotaan di unitnya masing-masing.

Metodologi:
Peningkatan pengetahuan petugas kesehatan dilihat dengan menggunakan kuesioner yang berbentuk multiple choice.

Untuk melihat peningkatan kemampuan petugas kesehatan digunakan kuesioner yang berbentuk essay.

Setiap jawaban peserta kemudian diolah dengan menggunakan SPSSPC . Data tersebut dianalisis dengan memperbandingkan hasil pre-test dan post-test baik secara individual maupun kelompok. Untuk melihat hasil pre-test dan post-test secara kelompok digunakan statistik t-test paired, sedangkan untuk hasil secara individual digunakan Wilcoxon test.