Jakarta, 4 Juli 2022 - Perkembangan bisnis dewasa ini menghadirkan tantangan sekaligus peluang bagi para pebisnis baru. Kurikulum Administrasi Bisnis disusun guna mempersiapkan mahasiswa mengenali berbagai aspek bisnis sebagai bagian dari sistem sosial, perpaduan bisnis fundamental, kecerdasan sosial, entrepreneurial, dan keterampilan bisnis spesifik untuk pembentukan kompetensi terkait fungsi, proses, dan organisasi bisnis.
Program Studi (Prodi) Administrasi Bisnis Universitas Katolik Indonesia (Unika) Atma Jaya menjadi 10 besar prodi terbaik di Indonesia. Dikutip dari Renesia.com, Prodi Administrasi Bisnis Unika Atma Jaya bersanding dengan prodi serupa dari universitas negeri dan swasta lainnya.
Prodi Administrasi Bisnis terus meningkatkan mutu pendidikannya, terbukti berhasil mempertahankan akreditasi BAN-PT: A sejak tahun 2009, 2014 dan berlaku dari tanggal 16 April 2019 sampai dengan 16 April 2024.
Prodi Adiminstrasi Bisnis di bawah Fakultas Administrasi Bisnis dan Ilmu Komunikasi (FIABIKOM) hadir dengan mengusung pengetahuan bisnis komprehensif yang dikembangkan sinergis dengan kejelian melihat peluang bisnis.
Sebagai salah satu yang memiliki prodi Adiministrasi Bisnis terbaik, Unika Atma Jaya berkomitmen menghasilkan sarjana Administrasi Bisnis yang kompeten, kreatif, kontekstual, serta memiliki kepedulian sosial dan ekologis, menghasilkan karya ilmiah dan publikasi yang bermutu, melaksanakan kegiatan pengabdian demi pembelajaran masyarakat, mengembangkan organisasi yang sehat dan transparan dan mengembangkan sumber daya manusia yang profesional dan bangga menjadi bagian komunitas akademis yang dinamis.
Prodi Administrasi Bisnis memiliki mata kuliah peminatan & pengetahuan bisnis spesifik, meliputi kewirausahaan dan kewirausahaan sosial, strategi dan bisnis internasional, modal manusia dan organisasi.
Seorang lulusan administrasi bisnis berpeluang menjadi business analyst, analis keuangan, akuntan konsultan, staf HRD, marketer, dan Entrepreneur. Di prodi ini, mahasiswa belajar tentang cara membangun dan memasarkan bisnis, mulai dari menciptakan value dan produk sendiri hingga menjalankan bisnisnya.
Selengkapnya pemberitaan mengenai 10 jurusan Administrasi Bisnis Terbaik di Indonesia untuk Jenjang S1 dapat dilihat di https://www.renesia.com/10-jurusan-administrasi-bisnis-terbaik-di-indonesia/