ASK
ME

REGISTER
NOW

Membangun Jaringan Wireless Adhoc berbasis OpenWRT


Kegiatan Workshop Bulan Juni 2016

 

Membangun Jaringan Wireless Adhoc berbasis OpenWRT

 

Jakarta, 18 Juni 2016. Program Magister menyelenggarakan Workshop yang dapat diikuti oleh kalayak umum dengan materi " Membangun Jaringan Wireless Adhoc berbasis OpenWRT”.  Para pendaftar kegiatan workshop pada Sabtu, 18 Juni 2016 terdiri dari para dosen dan mahasiswa dari universitas lain sekitar Jakarta diantaranya Univeristas Muhamadiah Tangerang, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, IAIN Sultan Maulana Hasanudin Banten, Polman Astra dan STT PLN. Kegiatan diikuti juga para mahasiswa Program Magister Teknik Elektro. Pada kesempatan kali ini Workshop diselenggarakan dengan dua narasumber yaitu Dr. Adya Pramudita dari Program Magister Teknik Elektro dan Bapak Asriadi, MT dari PT. Telkom. Kegiatan juga dibantu oleh Rendy Anderson asisten laboratorium Telekomunikasi. Kegiatan ini selain bertujuan untuk berbagi pengetahuan dan ketrampilan tentang topik bahasan, juga seperti ditutukan Bp Asriadi yaitu sebagai media untuk mengajak kalayak masyarakat lebih luas terutama generasi muda untuk turut serta secara mandiri mengembangkan teknologi ini sehingga dapat bermanfaat bagi masyarakat. Kegiatan dimulai pukul 9.00 dan berakhir pukul 15.00. Walaupun tidak semua peserta dapat menyelesaikan seluruh tahapan praktik karena terbatasnya waktu, namun kegiatan berjalan sangat interaktif. Kegiatan serupa akan menjadi agena bulanan Program Magister Teknik Elektro.

 

 

Kegiatan Bulan Juli 2016 : Silahkan Mendaftarkan diri