ASK
ME

REGISTER
NOW

Kunjungan Siswa-siswi SMA Regina Pacis Jakarta ke Laboratorium Kultur Sel dan Jaringan

7/4/2023 12:00:00 AM


Rabu, 14 Juni 2023 - Laboratorium Kultur Sel dan Jaringan, Fakultas Teknobiologi, Unika Atma Jaya terdapat kunjungan dari Siswa-siswi SMA Regina Pacis Jakarta. Kunjungan ini bertujuan untuk menjelaskan berbagai macam kegiatan yang dilakukan dalam lab tersebut yang dibantu dijelaskan oleh Rafael Darmawan, Angelica Audrey, dan Alexander Willy Dimaswarabrata dari Tim Asisten Bioteknologi Tanaman serta dengan bantuan teknisi laboratorium Bapak Nurdin.

Selama kunjungan, Siswa-siswi SMA Regina Pacis Jakarta mempelajari berbagai proses dalam kultur jaringan tanaman mulai dari inisiasi hingga aklimatisasi. Mereka memperhatikan dengan seksama untuk informasi yang baru mereka terima. Mungkin selama ini di SMA informasi mengenai kultur jaringan tanaman baru disampaikan sedikit melalui buku pelajaran, namun di kunjungan ini mereka melihat langsung bagaimana praktiknya dijalankan di laboratorium. Kegiatan kultur jaringan tanaman di Prodi Bioteknologi S1 didukung dengan fasilitas yang lengkap seperti ruang kultur, laminar air flow, rotary shaker, dan peralatan lainnya yang umum digunakan untuk membuat tanaman kultur jaringan. Semoga kunjungan ini menambah minat siswa/i SMA Regina Pacis untuk mendalami ilmu bioteknologi. (AWD, SP, LUK)