ASK
ME

REGISTER
NOW

PERTUKARAN MAHASISWA KE JERMAN FIABIKOM 2017

08/31/2017 00:00:00

Sudah menjadi rutinitas bahawa Fakultas Ilmu Administrasi Bisnis dan Ilmu Komunikasi (FIABIKOM) Unika Atma Jaya, menyelenggarakan program pertukaran pelajar selama 1 semester di Jerman. Untuk semester ini (winter semester 2017) terdapat 6 orang mahasiswa yang akan berangkat ke Wesphalian University of Applied Sciences dari program studi Administrasi Bisnis dan Ilmu Komunikasi. Mereka berangkat ke Jerman dengan bea siswa dari Erasmus Plus.

 

Mereka adalah Felicia Prasetiadi, Alvina Hadjai dari program studi Administrasi Bisnis. Brigitta Chrisanti, Natasha Diva Dajoh, Felicia Swastiningtyas dan Tesalonika Debora dari program studi Ilmu Komunikasi. Mereka dijadwalkan akan berangkat pada tanggal 12 Septerber 2017 hingga kembali pada sekitar bulan Februari 2018 nanti. Mereka terseleksi dari serangkaian pendaftar yang ingin mengikuti program bea siswa ini.

 

Sebelum mereka berangkat ada beberapa hal yang dilakukan untuk mempersiapkan diri mereka untuk belajar di negeri orang:

 

 

 

 

Pada tanggal 18 Agustus 2017 diadakanlah pertemuan antara para orang tua mahasiswa penerima bea siswa pertukaran pelajar dari Erasmus Plus ini dengan pihak fakultas. Ini dimaksudkan agar terdapat koordinasi bukan hanya dengan para mahasiswa, namun juga dengan para orang tua mahasiswa yang bersangkutan. Agar juga, persiapan menjelang keberangkatan dapat dipersiapkan secara lebih matang.

 

 

 

Pada tanggal 29 Agustus 2017, diadakanlah sesi konseling yang dipimpin oleh Suster Alex dari Bimbingan Konseling Unika Atma Jaya. Ini dimaksudkan agar mereka dapat membentuk kelompok yang kompak dan solid, sehingga dapat saling bantu membantu menghadapi segala tantangan yang ada. Disamping itu juga untuk memperkaya pemahaman mereka tentang bagaimana cara berhubungan dengan pihak lain atau masyarakat lain di negara yang baru dikunjungi. Ini dimaksudkan agar adaptasi mereka nantinya dengan situasi yang baru dapat dilakukan dengan cepat.

 

 

 

Pada tanggal 29 Agustus 2017 juga diadakan pertemuan mereka dengan pihak rektorat yang diwakili oleh dr Tommy selaku warek 3 Unika Atma Jaya. Dr. Tommy memberikan pesan-pesan berharga yang nantinya dapat diterapkan oleh para mahasiswa selama mereka melakukan studi di Jerman. Semoga keberangkatan ini akan menambah wawasan dan pengetahuan yang berharga bagi kesuksesan karier mereka kelak di kemudian hari. (Eko Widodo).