ASK
ME

REGISTER
NOW

Pharmaceutical Care in the Elderly

9/23/2019 12:00:00 AM

 

Dalam rangka menunjang tercapainya visi personalisasi pengobatan pada tahun 2027, Departemen Farmasi Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan menyelenggarakan kuliah umum dengan topik Pharmaceutical Care in the Elderly pada hari Kamis, 19 September 2019 bertempat di Auditorium Klara Asisi, Kampus Pluit, Jakarta. Pembicara pada acara ini adalah Prof. Rajender Aparasu dari University of Houston, yang memiliki keahlian terhadap kualitas asuhan kefarmasian pada lansia. Dalam kuliahnya, Prof. Rajender Aparasu menekankan pentingnya asuhan kefarmasian terhadap lansia dilakukan dengan konsep menimbang risiko dan manfaat secara hati-hati, akibat faktor komplikasi yang berkaitan dengan umur. Di sinilah pentingnya peran apoteker dalam melakukan skrining dan identifikasi pengobatan yang berpotensi menimbulkan risiko pada pasien lansia. Setelah mendapat kuliah tamu ini, peserta yang terdiri dari mahasiswa dan praktisi kesehatan di apotek maupun rumah sakit diharapkan mampu mengaplikasikan konsep asuhan kefarmasian pada lansia di masa kini dan mendatang.