ASK
ME

REGISTER
NOW

PENGABDIAN MASYARAKAT "KOMPOSTER"

10/11/2016 00:00:00

Pada Kamis, 6 Oktober 2016 bertempat di Kantor Kepala Desa Cibogo, Cisauk, Tangerang Selatan; telah dilaksanakan Kegiatan Pengabdian pada Masyarakat oleh Tim Dosen Prodi Administrasi Bisnis yang terdiri dari Ibu Lamitur H. Tampubolon (Ketua), Ibu Pradewi Iedarwati, Ibu Prasetya Kanya, Bapak Agung Nugroho, Bapak Rachmadi Parmono dan Bapak George Martin. Bentuk kegiatan Pengabdian masyarakat kali ini adalah memberikan pelatihan cara membuat pupuk kompos dari sampah rumah tangga bagi warga di Desa Cibogo, Cisauk.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Tujuan dari kegiatan pengabdian ini adalah memberikan pengenalan dalam mengolah sampah rumat tangga untuk dapat dijadikan pupuk kompos dengan alaat-alat sederhana. Ini agar sampah rumah tanggal dapat berdaya guna dan tidak terbuang semata, serta untuk mendukung program peningkatan kesadaran akan kesehatan dan lingkungan hidup. Selain itu diberikan pula alat yaitu gentong air dan pipa (komposter) bagi warga Desa Cibogo untuk mengubah sampah rumah tangga menjadi pupuk kompos dan berbiaya murah. Cara untuk mengubah sampah rumah tangga menjadi pupuk kompos sangat sederhana. Cukup dengan memasukkan sampah-sampah organik ke dalam gentong tersebut lalu diberi cairan khusus (yang dapat dibuat sendiri dari tape atau terasi) setiap hari hingga menghasilkan pupuk kompos.

 

Semoga dengan kegiatan Pengabdian Masyarakat kali ini, dapat memberikan manfaat bagi warga Desa Cibogo, Cisauk, Tangerang. (CV)