ASK
ME

REGISTER
NOW

KUNJUNGAN DAN DISKUSI DI RUSUN PENJARINGAN

09/06/2013 00:00:00

 

Pemberdayaan masyarakat merupakan hal penting dan salah satu peran lembaga pendidikan dalam eksistensi dan kehidupan serta keberadaannya di masyarakat. Sebagai salah satu pihak yang diharapkan dapat melakukan perubahan yang bernilai, Unika Atma Jaya mengadakan kunjungan ke kawasan rusun yang terletak di Penjaringan, Jakarta Utara pada hari Rabu, tanggal 4 September 2013. Prodi Manajemen Hospitality dan Pariwisata (Hospitality and Tourism Management) dan Pusat Pemberdayaan Masyarakat, diwakili oleh Pak Tarno, Pa Is dan Pak Eka menindaklanjuti dan memperluas kerjasama yang sudah dilakukan oleh Fakultas Kedokteran Unika Atma Jaya sebelumnya, yakni di bidang kesehatan. Fakultas Kedokteran Unika Atma Jaya diwakili oleh Drg. Liling, Dr. Lukas, Pak Ranto, Ibu Tin dan beberapa mahasiswa kedokteran.

 

Dalam kesempatan tersebut, tim Unika Atma Jaya datang dan berdiskusi mengenai beberapa hal yang dapat menjadi ide perubahan masyarakat dalam berbagai perspektif yang dapat berpotensi untuk diwujudkan bersama antara pihak masyarakat rusun Penjaringan dan Unika Atmajaya. Pertemuan ini dihadiri oleh Ketua RW, perwakilan-perwakilan ketua RT, fasilitator-fasilitator Bina Keluarga Balita (BKB) PAUD Louhan rusun Penjaringan. Diskusi berjalan menarik dan interaksi berjalan dua arah secara proaktif.

 

 

 

Diskusi ini melahirkan perencanaan strategis untuk perwujudan Balai Kesehatan Masyaraakt (Balkesmas), pendidikan dalam bentuk penyediaan tambahan alat-alat peraga untuk melengkapi yang sudah ada, pelatihan untuk para fasilitator dan lain sebagainya. Rencana pertemuan selanjutnya adalah dengan pihak Karang Taruna untuk membahas hal-hal yang terkait dengan kepemudaan. Harapan kedua belah pihak adalah meningkatnya kerjasama, perwujudan dan sinergitas strategis dan aplikatif sesuai dengan kebutuhan masyarakat rusun Penjaringan di waktu-waktu mendatang secara berkesinambungan dan proaktif (Nyoman Pinia).