ASK
ME

REGISTER
NOW

Focus Group Discussion : Pemahaman Masyarakat mengenai Kekerasan Terhadap Perempuan di Surabaya dan Semarang

11/4/2015 12:00:00 AM

 

Satu faktor penting yang diperlukan untuk menyusun strategi penanganan kasus kekerasan terhadap perempuan adalah mengetahui seberapa jauh masyarakat memahami kekerasan terhadap perempuan. Dalam hal ini konsep memahami mencakup pengetahuan, sikap dan perilaku masyarakat terhadap kekerasan terhadap perempuan ditinjau dari bentuk kekerasan, lokasi terjadinya kekerasan, pelaku kekerasan, situasi ketika kekerasan terjadi, serta dampak dari kekerasan. Sehubungan dengan bentuk, kekerasan terhadap perempuan dapat berupa kekerasan fisik, psikis, seksual, ekonomis, verbal, serta penelantaran rumah tangga. Dalam hal lokasi terjadinya kekerasan, maka kekerasan terhadap perempuan dapat terjadi di ranah personal atau privat maupun di ranah publik. Kekerasan terhadap perempuan tidak hanya dapat dilakukan oleh individu maupun kelompok, tetapi juga dapat dilakukan oleh lembaga misalnya perusahaan atau perguruan tinggi atau sekolah, bahkan oleh negara. Kekerasan terhadap perempuan dapat terjadi dalam situasi damai maupun konflik.

 

Secara umum diskusi kelompok terfokus ini bertujuan untuk memperoleh gambaran mengenai pengetahuan, sikap dan perilaku masyarakat mengenai kekerasan terhadap perempuan baik di ranah publik maupun di ranah domestik. Secara khusus diskusi kelompok terfokus ini bertujuan untuk:

  1. Mengeksplorasi sistem norma dan regulasi yang ada di masyarakat yang digunakan untuk melindungi kaum perempuan dari kekerasan
  2. Mengeksplorasi dinamika coping kaum perempuan ketika mengalami kekerasan
  3. Mengeksplorasi pengetahuan, sikap dan perilaku kaum laki-laki mengenai kekerasan terhadap perempuan baik di ranah rumah tangga atau personal, ranah komunitas maupun ranah negara
  4. Mengeksplorasi pandangan kaum laki-laki mengenai program intervensi yang dapat dilakukan untuk mencegah peningkatan kasus kekerasan terhadap perempuan baik di ranah rumah tangga atau personal, ranah komunitas maupun ranah negara
  5. Mengeksplorasi tantangan yang dihadapi oleh berbagai pihak di masyarakat dalam memecahkan persoalan kasus kekerasan terhadap perempuan

 

Waktu dan Tempat Pelaksanaan

 

            Hari/Tanggal   :           Rabu , 4  NOVEMBER  2015.

            Pukul               :           08.00 s.d 14.00

            Tempat            :           Hotel Grand Inna Surabaya

 

            Hari/Tanggal   :           Jumat , 6  NOVEMBER  2015.

            Pukul               :           08.00 s.d 14.00

            Tempat            :           Hotel MG Suites  Semarang