ASK
ME

REGISTER
NOW

Food Product Development Competition (FPDC) 2023

9/20/2023 12:00:00 AM


Selamat untuk Nicole Natalie dan Karren The, Mahasiswi Prodi Teknologi pangan di bawah Bimbingan Ibu Stella Magdalena, M. Si yang berhasil memperoleh Juara 3 dalam perlombaan tingkat Nasional ”Food Product Development Competition (FPDC) 2023” yang diselenggarakan oleh Institut Pertanian Bogor (IPB). Nicole dan Karren menginovasikan jajanan pasar Indonesia berbahan dasar tepung tapioka atau yang biasa diketahui sebagai “aci” yang dikenal bernutrisi kurang dengan dikemas dalam satu produk, yakni Cimix. Cimix atau ”Aci di mix” adalah produk tepung aci yang dapat digunakan untuk membuat jajanan pasar berbahan dasar aci seperti cireng, cimol, dan cilok.

Terdapat tiga komponen utama dalam produk Cimix, yakni campuran tepung, bumbu tabur, dan pre-frying coating. Campuran tepung Cimix terbuat dari tepung mocaf (modified cassava flour), tepung tapioka, daun kelor kering, dan daun bawang kering. Bumbu tabur cimix berbahan dasar tempe, nutritional yeast, dan cabai bubuk dapat dinikmati bersama jajanan pasar berbahan dasar aci tersebut. Pre-frying coating Cimix mampu membentuk suatu lapisan pelindung yang dapat mereduksi penyerapan minyak saat proses penggorengan, seperti cireng.

Dalam menggapai prestasi, Nicole dan Karren telah melalui beberapa penyaringan, mulai dari seleksi abstrak, pembuatan paper, dan akhirnya tampil di depan juri-juri berkompeten pada bidang industri pangan untuk mempresentasikan produk final dari Cimix.