ASK
ME

REGISTER
NOW

Catatan Kegiatan Pariwisata FIABIKOM

6/6/2022 12:00:00 AM

30 Mei 2022. Borobudur

Kawasan Borobudur merupakan satu dari lima Destinasi Pariwisata Super Prioritas yang ditetapkan oleh pemerintah sejak tahun 2019. Untuk mencapai pariwisata yang berkualitas, pemerintah menerapkan konsep pengembangan pariwisata berbasis komunitas dengan mengambil bentuk desa wisata. Desa Wisata Borobudur yang terletak di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah dikelola oleh Kelompok Sadar Wisata (POKDARWIS) Syailendra.

Desa Wisata Borobudur yang merupakan desa dengan lokasi terdekat dari Candi Borobudur memiliki beberapa permasalahan terutama dalam hal pemasaran produk pariwisata. Sebagai salah satu Langkah untuk mengatasi permasalahan tersebut, saat ini sedang dikembangkan sebuah platform digital yang dapat menjadi etalase bagi UMKM dan pengelola homestay. Platform digital yang sedang dikembangkan ini diharapkan dapat memperkenalkan produk hasil UMKM desa dan menarik minat wisatawan untuk berkunjung ke Desa Borobudur.


Program Studi Pariwisata yang memiliki kepedulian khusus terhadap pengembangan pariwisata berbasis komunitas tertarik untuk berkontribusi dalam pengembangan platform digital di Desa Wisata Borobudur ini. Berkaitan dengan hal tersebut dilakukan kunjungan lapangan sekaligus pengabdian kepada masyarakat dari tanggal 28 - 31 Mei 2022. Kunjungan lapangan dan pengabdian masyarakat ini tujuan membantu Desa Wisata Borobudur dalam hal pengumpulan data dan penyiapan materi serta narasi untuk pengembangan situs web milik Desa Borobudur. Kegiatan ini melibatkan 18 Mahasiswa dengan Dosen Pendamping Ibu Titis Puspitarini, S.Sos., M.B.A.-,  Ibu Astuti Kusumawicitra L Ph.D, dan Ibu Katharina E Sukamto, Ph.D.



Berita terkait dapat dilihat di sini

(Pusat Pemberdayaan Masyarakat / PPM)