ASK
ME

REGISTER
NOW

VISITING PROFESSOR 2019: KASEY L. BRANDT

05/21/2019 00:00:00

FIABIKOM Unika Atma Jaya telah secara teratur mengadakan program pertukaran staf pengajar dengan Santa Fe College, Florida Amerika Serikat. Pada tahun 2019 ini, kegiatan ini telah memasuki tahun keempat. Setiap tahun mereka mengirimkan salah seorang staf pengajarnya untuk melakukan akademik di lingkungan FIABIKOM Unika Atma Jaya. Setiap tahun dikirim orang yang memiliki keahlian yang berbeda-beda untuk dapat membagikan ilmu yang dimilikinya kepada para mahasiswa di Unika Atma Jaya.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Pada tahun 2019 ini pihak Santa Fe College mengirimkan salah satu staf pengajarnya yaitu: Kasey L. Brandt, MSN, ARNP, CPNP-PC, PMHNP. Beliau adalah seorang asisten professor yang bekerja di departemen keperawatan (nursing) di univeritas tersebut. Dia memiliki kehalian khusus untuk menangani masalah terkait dengan masalah pasien anak-anak dan pasien yang memiliki permasalahan mental. Dia menempuh pendidikan di Ohio State University, University of Florida, University of Cincinnati dan American Council on Education, semuanya ada di Amerika. Selain sebagai pengajar, dia juga merupakan perawat professional dengan ijasah dari berbagai program sertifikasi. Sebagai perawat professional kedudukan di rumah sakit adalah sebagai mitra dari seorang dokter. Di Indonesia seringkali dipandang perawat hanyalah pembantu seorang dokter, di Amerika kedudukannya berbeda. Seorang perawat professional memiliki kedudukan yang sejajar dengan dokter dan bisa juga menuliskan suatu resep.

 

Di Indonesia, karena keahlian dan latar belakang kedilmuannya selain mengajar di FIABIKOM, dia juga mengajar di Fakultas Psikologi dan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan. Dia berada di Indonesia dari tanggal 5 sampai 12 Mei 2019. Selain berbagi ilmu di Unika Atma Jaya , dia juga berbagi ilmu di Accenture sebuah lembaga konsultan yang cukup ternama. Sebelum pulang ke negaranya, Kasey juga sempat berkunjung ke Bali untuk menikmati keindahan Indonesia tercinta. (Eko Widodo)