ASK
ME

REGISTER
NOW

TELECONFERENCE "SPIRIT MEMAKMURKAN NEGERI"

09/24/2013 00:00:00

 

 

Program Studi Manajemen Hospitality dan Pariwisata dengan Prodi Ilmu Administrasi Bisnis Unika Atma Jaya menyelenggarakan teleconference dengan tema “Spirit Memakmurkan Negeri” pada hari Kamis, 19 September 2013 di gedung Yustinus lantai 14. Kergiatan ini merupakan bentuk kerja sama antara kedua prodi tersebut dengan Bank Mandiri sebagai salah satu bentuk program Corporate Social Responsibility (CSR) mereka. Selain itu kegiatan ini juga sebagai sarana bagi Bank Mandiri untuk ikut serta menumbuhkembangkan Wirausaha Muda Mandiri WMM) yang selama ini telah mereka kembangkan dengan baik. Teleconference ini diikuti oleh para mahasiswa yang mengambil mata kuliah Kewirausahaan.

 

Sebagai Host dalam kegiatan teleconference ini adalah Universitas Andalas Padang dan kegiatan ini di share dengan 8 universitas lain dari seluruh Indonesia. Selaku pembicara dalam kegiatan ini adalah Wakil Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI Prof. Dr. Ir. H. Musliar Kasim, Direktur Utama Batanghari Group, Asril Sutan Amir, Kepala Badan Litbang Kementrian Kominfo, Azirman Jusan dan pengausaha film Joko Anwar.

 

 

Peseta sedang meng-upload

 

Disampaikan oleh Wamendikbud, bahwa para mahasiswa harus mampu menjadi wirausahawan yang andal. Untuk itu mereka harus dapat selalu kreatif, memiliki daya saing dan motivasi yang besar. Prinsip yang harus dapat dipegang oleh seorang wirausahawan yang handal adalah mereka harus bisa menjadi yang pertama (to be the first), namun jika tidak dapat menjadi yang pertama, dia harus bisa menjadi yang terbaik (to be the best), namun jika hal itu tetap tidak bisa dilakukan dia harus bisa menjadi yang berbeda dengan yang lain (to be different). (Eko Widodo)