ASK
ME

REGISTER
NOW

Seminar Reformasi Perpajakan

10/30/2012 12:00:00 AM


Fakultas Ekonomi Universitas Atma Jaya dengan Tax Centernya bekerjasama dengan Direktorat Jendral Pajak akan menyelenggarakan Seminar Nasional Perpajakan pada tanggal 1 November 2012. Berawal dari kepedulian akan perlunya sumber pendanaan yang memadai untuk membiayai  berbagai sector, seperti pendidikan, kesehatan, infrastruktur, transportasi dan masih banyak sector lainnya serta kebutuhan akan pengelolaan pajak yang baik, agar pemungutan dan pemanfaatannya optimal. Tiga elemen dasar pajak yaitu:  pertama  Kebijakan Pajak, kedua: Institusi pemungut pajak, dan ketiga Wajib Pajak. Sinergi ketiga elemen tersebut sangat diperlukan untuk mendapatkan dana dan pemanfaatan pajak yang optimal dengan mewujudkan  Reformasi Perpajakan, yang meliputi Reformasi Administrasi,  Reformasi Kebijakan, serta Reformasi Sumber Daya Manusia dan teknologi.

 

Untuk mensosialisasikan bagaimana reformasi perpajakan berjalan selama ini dan hasil atau perubahan positif apa saja yang telah dicapai, maka FE Unika Atma jaya lewat Seminar Nasional Perpajakan ini berencana mengangkat tema Reformasi Perpajakan Menuju Masyarakat Taat Pajak, untuk Membangun Masa Depan Bangsa.

 

Acara akan diselenggarakan pada:

            Hari / Tanggal  : Kamis, 1 November 2012

            Waktu              : 09.00 12.45

            Tempat            : Gedung Yustinus lt. 15

 

Pembicara:

             Bapak Fuad Rahmany (Dirjen Pajak)

             Bapak Dr. Sony Keraf (Akademisi Atma Jaya / mantan Menteri Lingkungan Hidup)

             Bapak Harry Seldadyo Gunardi, Ph.D (UNDP