ASK
ME

REGISTER
NOW

Sekelumit Berita dari Pimnas

8/11/2006 12:00:00 AM

PIMNAS (Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional) merupakan ajang perlombaan mahasiswa-mahasiswa yang kreatif se-Indonesia. PIMNAS kali ini berlangsung di Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) yang berlangsung dari tanggal 26 sampai 29 Juli 2006. UNIKA Atma Jaya untuk pertama kalinya mengikuti ajang PIMNAS ini. Atma Jaya diwakili oleh 8 tim dan semuanya berasal dari Ftb. Kedelapan tim yang berhasil maju ke PIMNAS ialah 4 tim PKMI (Program Kreativitas Mahsiswa bidang tulisan Ilmiah), 1 tim PKMP (Program Kreativitas Mahasiswa bidang Penelitian), 1 tim PKMK (Program Kreativitas Mahasiswa bidang Kewirausahaan), 1 tim PKMM (Program Kreativitas Mahasiswa bidang pengabdian Masyarakat), dan 1 tim LKTM (Lomba Karya Tulis Mahasiswa).

Kami berangkat tanggal 24 Juli dengan menggunakan kereta api. Kereta api mulai meluncur pada jam 16.30. Ada dari kami yang baru pertama kali berpergian naik kereta api. Perjalanan begitu melelahkan dan akhirnya kami tiba di stasiun Malang jam 8 pagi. Disana telah ada posko PIMNAS yang siap mengantarkan kami menuju UMM. Sesampai di UMM, kami diharuskan untuk registrasi ulang dan menikmati makan siang. Ada sedikit kendala dalam proses registrasi ulang dikarenakan ada beberapa anggota tim yang tidak terdaftar. Akan tetapi, masalah tersebut akhirnya dapat diselesaikan sehingga kami dapat berlomba di sana.

Keesokan harinya (26 Juli), kami mulai mempresentasikan karya masing-masing di hadapan para juri yang berlangsung di kelas-kelas yang berbeda. Acara presentasi terbagi menjadi 2 putaran. Putaran I berlangsung 2 hari (26 & 27 Juli). 3 karya yang terbaik dari masing-masing kelas berkesempatan maju ke putaran II (28 Juli). Dari 8 tim yang dikirim, 3 tim berhasil maju ke putaran II. Tiga tim tersebut adalah tim dari PKMP, PKMM, dan PKMK.

Setelah letih berlomba maka kami pergi berekreasi ke kota batu. Disana kami pergi ke perkebunan apel dan pasar tradisional untuk membeli oleh-oleh. Malam harinya, kami mengikuti acara penutupan dan pengumuman pemenang. Dari 3 tim yang lolos putaran II, Atma Jaya berhasil mendapatkan penghargaan setara perak dari bidang PKMM yang berjudul “Terobosan dalam Pembelajaran Biomolekul DNA di SMU: Model DNA (Struktur, Transkripsi, Translasi) yang dibuat oleh Andhika, Olivia, Ronny, dan Nuryanti. Hari minggu (30 Juli), kami pulang dengan menggunakan kereta api yang berangkat pada jam 15.30 dan akhirnya tiba di Jakarta pukul 7.30 pagi. Untuk mahasiswa Ftb yang kreatif-kreatif, ikutilah PIMNAS 2007 yang direncanakan berlangsung di Lampung. Selamat berjuang! (AAS)