ASK
ME

REGISTER
NOW

Pelatihan Membuat dan Berbisnis Menu Bento untuk Sarapan yang Sehat dan Praktis bagi Guru dan Ibu-ibu dari Siswa SDN 01 Pluit 19 September 2015

10/11/2015 00:00:00

Pada tanggal 19 September 2015, dosen-dosen dari Prodi Administrasi Bisnis (Dr. Ati Cahayani dan Aristo Surya G., SE., MM) dan Prodi Hospitality (Nyoman Agus Perdana Putra Pinia, S.Sos., MM. dan Agnes Harnadi, ST., M.Bus.) mengadakan pengabdian masyarakat di SDN 01 Pluit Jakarta Utara, dengan peserta para ibu wali murid dan para ibu guru. Dalam pengabdian ini, tim dosen dibantu oleh instruktur ahli, seorang alumni Prodi Administrasi Bisnis yang memiliki usaha dalam bidang kuliner, yaitu Dinda Mustika, S.Sos.

Pengabdian ini merupakan kelanjutan dari pengabdian di SDN 01 Pluit yang sudah dilaksanakan sejak tahun 2013. Pengabdian dengan tema ini dilakukan karena adanya permintaan dari pihak sekolah yang merasa prihatin dengan minimnya kesadaran dan kemampuan para ibu untuk menyediakan bekal sehat bagi putra-putrinya.

 

Pengabdian yang diikuti oleh 25 peserta ini berjalan meriah, dan para peserta mengikuti pelatihan ini dengan antusias. Para peserta diberi kesempatan untuk berkreasi membuat menu bento setelah mendapat contoh dan petunjuk dari instruktur ahli. Di akhir acara, bento kreasi peserta dinilai dan peserta dengan bento paling menarik mendapatkan hadiah yang telah disiapkan panitia. (Ati, Prodi Administrasi Bisnis)